
SMKN 31 Jakarta Kunjungan Industri ke ANRI (Arsip Nasional Republik Indonesia)
SMKN 31 Jakarta terletak di Johar Baru Jakarta Pusat. Pada tanggal 4 Januari 2023 Siswa SMKN 31 Jakarta Progam Keahlian Kelas X Managemen Perkantoran dan Kompetensi Keahlian kelas XI dan XII Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran melaksanakan kegiatan Kunjungan Industri Ke Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) di Jalan Ampera Cilandak Jakarta Selatan.
Kunjungan Industri ini suatu kegiatan yang di lakukan untuk mengunjungi sebuah perusahaan yang menjadi contoh kegiatan atau gambaran pekerjaan yang akan dilakukan oleh siswa atau peserta didik.
Tujuan kegiatan ini siswa -siswi dapat belajar langsung dengan sumber dan pelaksana Arsip di ANRI, selain itu harapan kami dapat meningkatkan dapat meningkatkan kompetensi siswa untuk unit kompetensi siswa dibidang mengelola arsip dan pemeliharaan arsip. Jumlah siswa yang mengikuti kegiatan berjulah 104 siswa dari kelas x, xi, xii MPLB dan OTKP, dengan guru pendamping 8 guru dan orang tua siswa 5 orang tua siswa.
