SMKN 31 JAKARTA : SEMARAK UPACARA BENDERA MEMPERINGATI SUMPAH PEMUDA
SMKN 31 Jakarta, Peringatan Hari Sumpah tahun 2024, mengangkat tema "Maju Bersama Indonesia Raya". Tema ini menyampaikan pesan kepada kita semua, untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan hingga mencapai kondisi Indonesia yang raya, Indonesia yang besar, Indonesia yang sejahtera.
Hal ini di sampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga R.I, Ario Bimo Nandito Ariotedjo, dalam sambutan tertulis yang di bacakan Kepala Sekolah SMK Negeri 31 Jakarta, Ibu Nurasiah, selaku pembina upacara pada peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024, di halaman sekolah SMKN 31 Jakarta , Senin (28/10/2024).
Menurut Menteri, upaya ini dilakukan dalam bentuk upaya pemajuan secara bersama, simultan, sinkron dan terkoordinasikan dengan sebaik-baiknya baik pada tingkat pusat maupun pada tingkat daerah. Dijelaskan Menteri Pemuda dan Olahraga R.I, peran pemerintah daerah sungguh sangat penting untuk menggerakkan, pelayanan kepemudaan.
"Peran ini diwujudkan dalam bentuk kebijakan dan program kepemudaan yang baik dan berkesinambungan, serta diwujudkan dalam bentuk rencana Aksi Daerah (RAD)," ungkap Menteri.
Diakhir sambutan Menteri pemuda dan olahraga RI, mengingatkan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, marilah kita bersama -sama melakukan berbagai macam langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktifitas yang mendorong perkembangan kreatifitas dan inovasi pemuda Indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Tahun 2024, di SMK Negeri 31 Jakarta di ikuti para Guru, Staf Tata Usaha, serta siswa, yang diawali dengan pembacaan teks UUD 45, pembacaan teks Pancasila oleh pembina upacara yang diikuti oleh peserta upacara, pembacaan teks Sumpah pemuda serta diakhiri dia bersama.
SMKN 31 JAKARTA